Siswa SMP Negeri 1 Doplang Pilih Ketua OSIS Baru untuk Periode 2026-2027

 
Poster Ucapan Selamat (Sumber: Dwi Kurnia Cahyani)

SMP Negeri 1 Doplang sukses menyelenggarakan pemilihan Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) pada Sabtu, 10 Januari 2025. Kegiatan demokrasi pelajar tersebut berlangsung tertib dan lancar dengan melibatkan seluruh siswa, guru, serta staf karyawan sekolah.

Pemilihan ketua OSIS dilaksanakan sebagai bagian dari pendidikan karakter dan pembelajaran demokrasi bagi peserta didik. Sejak pagi hari, warga sekolah tampak antusias mengikuti proses pemungutan suara yang digelar di lingkungan sekolah. Setiap pemilih menggunakan hak suaranya secara langsung, bebas, dan bertanggung jawab.

Berdasarkan hasil penghitungan suara, Daffa Triatmaja berhasil meraih dukungan terbanyak dan secara resmi terpilih sebagai Ketua OSIS SMP Negeri 1 Doplang periode 2026-2027. Kemenangan tersebut mencerminkan kepercayaan warga sekolah terhadap visi, komitmen, serta kemampuan kepemimpinan yang dimiliki Daffa.

Pihak sekolah menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif seluruh warga sekolah yang telah menyukseskan kegiatan ini. Pemilihan ketua OSIS diharapkan tidak hanya menjadi agenda rutin tahunan, tetapi juga menjadi sarana pembelajaran nyata bagi siswa dalam memahami nilai-nilai demokrasi, tanggung jawab, dan kepemimpinan.

Dengan terpilihnya Daffa Triatmaja sebagai Ketua OSIS, diharapkan OSIS SMP Negeri 1 Doplang dapat semakin berperan aktif dalam mendukung kegiatan sekolah, menyalurkan aspirasi siswa, serta menciptakan lingkungan sekolah yang kreatif, disiplin, dan berprestasi.

Posting Komentar untuk "Siswa SMP Negeri 1 Doplang Pilih Ketua OSIS Baru untuk Periode 2026-2027"