Resensi: Membidik Cita dari Menara: Kisah Perjuangan dalam Negeri 5 Menara
Identitas
Buku
Judul : Negeri 5 Menara
Penulis : Ahmad Fuadi
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tahun Terbit : 2009
Jumlah Halaman : 423 halaman
ISBN : 978-979-22-4861-6
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tahun Terbit : 2009
Jumlah Halaman : 423 halaman
Pendahuluan
Buku
Negeri 5 Menara adalah novel semi-otobiografi yang memotret perjuangan seorang
anak daerah menjemput mimpi besar. Ahmad Fuadi, melalui kisah ini, tidak hanya
bercerita tentang kehidupan di pesantren, namun juga tentang keyakinan bahwa
mimpi, jika
diperjuangkan dengan tekun dapat mengubah nasib. Berawal Dengan latar Minangkabau,
Ponorogo, hingga dunia internasional, novel ini menjadi bacaan inspiratif bagi
pembaca dari berbagai kalangan.
Alif Fikri, anak Minang yang bercita-cita menjadi insinyur seperti B. J. Habibie, harus mengubur mimpinya saat ibunya menginginkannya menimba ilmu agama di Pondok Madani, Ponorogo. Awalnya enggan, Alif akhirnya menemukan dunia baru bersama lima sahabatnya: Raja, Said, Dulmajid, Atang, dan Baso. Keenamnya dijuluki Sahibul Menara karena sering berkumpul di bawah menara pondok sambil memandang awan dan membicarakan cita-cita. Moto pondok “Man Jadda Wajada” (siapa yang bersungguh-sungguh akan berhasil) menjadi bahan bakar perjuangan mereka. Perjalanan Alif pun membentang dari Ponorogo hingga Kanada, membuktikan bahwa tekad dapat menembus batas.
Ahmad
Fuadi menyajikan cerita dengan gaya bahasa yang cair dan mengalir, memadukan
kekuatan narasi personal dengan detail latar yang hidup. Pesantren yang sering
distereotipkan sebagai lingkungan tertutup justru digambarkan sebagai arena
intelektual yang dinamis, penuh persaingan sehat, dan kaya pengalaman.
Penggunaan bahasa Arab, Inggris, dan Minang memperkuat nuansa multikultural
yang menjadi benang merah novel ini.
Karakter Alif dan kelima sahabatnya memiliki keunikan masing-masing, mencerminkan keragaman latar belakang dan impian. Konflik yang dihadirkan bukan sekadar tentang pencapaian akademik, tetapi juga pergulatan batin, rindu kampung halaman, dan tantangan meraih cita-cita di tengah keterbatasan.
Evaluasi
Kekuatan
terbesar novel ini ada pada pesan moralnya yang universal: kerja keras,
kesabaran, dan keyakinan adalah kunci sukses. Slogan Man Jadda Wajada bukan
hanya menjadi mantra tokoh, namun
juga menggugah pembaca untuk menginternalisasikannya. Ahmad Fuadi berhasil
membungkus kisah inspiratif ini tanpa terjebak dalam nada menggurui.
Penutup/Kesimpulan
Negeri 5 Menara adalah novel yang bukan hanya layak dibaca, namun juga direnungkan. Novel ini menawarkan perjalanan emosional, dari pojok sebuah desa di Sumatra Barat hingga panggung dunia internasional. Semuanya berawal dari mimpi di bawah menara pondok. Novel ini pantas menjadi sumber motivasi bagi siapa pun yang tengah berjuang meraih impian.
Resensi ini ditulis oleh Rolanda Fadil Nugraha dan telah diterbitkan dalam buku berjudul Cermin Kata Dari Blora: Antologi Resensi Buku Berbasis Koleksi Perpustakaan yang diterbitkan oleh Perpusnas Press Tahun 2025

Posting Komentar untuk "Resensi: Membidik Cita dari Menara: Kisah Perjuangan dalam Negeri 5 Menara"